Pasar smartphone bekas turun selama 2019

India, Amerika Latin, dan Afrika adalah satu-satunya wilayah di mana pasar bekas (second atau refurbish) terus tumbuh. Ketidakpastian dari perang dagang antara Amerika Serikat (AS) dan Tiongkok (RRC) membuat ekosistem pasar smartphone bekas lebih fokus pada Apple dan Samsung.

Berdasarkan data penelitian terbaru yang dirilis oleh firma riset pasar Counterpoint, pasar smartphone bekas secara global menyusut 2% dalam hitungan tahunan atau year-on-year (YoY) pada paruh pertama atau H1 2019 menjadi 64,6 juta unit. Pada periode yang sama tahun lalu, terdapat 66 juta perangkat smartphone bekas yang ada di pasar. Penurunan kecil ini terutama disebabkan oleh penurunan penjualan perangkat baru, yang membatasi pasokan dan berlanjutnya pertumbuhan pasar smartphone bekas. Kedua, perang dagang AS-RRC memiliki efek yang meredam suasana pasar smartphone bekas.


Mengomentari ukuran pasar smartphone bekas saat ini, Tarun Pathak, Associate Director di Counterpoint, menyoroti, “Pasar smartphone bekas menurun karena wilayah pendonor terbesar, seperti Eropa Barat dan Amerika Utara, mengalami penurunan penjualan perangkat baru yang nyata. Peningkatan siklus perangkat smartphone premium, yang memicu pasar smartphone bekas, secara khusus melemah karena periode penahanan [untuk tidak membeli smartphone baru] yang dilakukan oleh konsumen terus meningkat. Akhirnya, ketidakpastian yang berkelanjutan dari perang dagang AS-RRC membuat ekosistem pasar smartphone bekas menjadi lebih konservatif. Tarif baru akan memiliki efek yang melumpuhkan pada ekosistem smartphone bekas. Ini memaksa banyak perusahaan untuk berpikir jangka pendek jika tarif baru diterapkan.”

India, Amerika Latin, dan Afrika adalah satu-satunya negara atau wilayah yang mengalami pertumbuhan dalam konsumsi perangkat pasar smartphone bekas. Semua negara dan wilayah lain melihat penurunan penjualan perangkat bekas. Dengan penurunan volume secara keseluruhan, konsolidasi terus berlanjut di dalam ekosistem.

Direktur Penelitian Counterpoint, Jeff Fieldhack, menambahkan, “Selama H1 2019, sebagian besar margin diperketat dalam ekosistem perangkat smartphone refurbish dan second. Ini mengarah pada konsolidasi di dalam industri — baik integrasi horizontal maupun vertikal. Kami melihat banyak pemain kunci menambahkan lebih banyak layanan. Misalnya, beberapa kolektor kunci yang fokus pada penyortiran, diagnostik, dan penilaian untuk menambahkan beberapa layanan perbaikan. Ketika skala menjadi lebih penting, kami berharap dapat melihat lebih banyak konsolidasi dan integrasi vertikal.”

Fieldhack menambahkan, “Di beberapa negara pendonor yang lebih besar, ada kekurangan perangkat kelas A dan B dan pasokan tidak memenuhi permintaan pasar smartphone bekas. Ini memiliki efek riak pada ekosistem selama H1 2019. Ini mengubah aliran perangkat ke Hong Kong dan Tiongkok. Karena ada kekurangan dalam tingkatan A dan B, kemudian menjadi lebih banyak tingkatan C dan D yang mengalir ke Tiongkok. Ini membantu industri reparasi di Tiongkok untuk menambah nilai [produknya] meski volume turun.”

Banyak yang di dalam ekosistem yang lebih berkonsentrasi pada Apple dan Samsung karena ketidakpastian yang disebabkan oleh perang dagang AS-RRC. Sebagian besar percaya hal ini bisa mengurangi risiko karena kedua vendor smartphone ini mempertahankan nilai lebih tinggi dari semua merek lain.

Beberapa bisnis reparasi pasar smartphone bekas bergerak di luar Shenzhen. Bukan hanya manufaktur baru yang meninggalkan Tiongkok selatan. Pasar smartphone bekas juga mengalami eksodus, terutama ke Tiongkok utara. Ada juga pergeseran ke negara-negara Asia Tenggara lainnya.

Huawei mengalami penurunan di pasar smartphone bekas di luar Tiongkok. Tekanan yang sama juga terlihat pada penjualan perangkat baru yang terjadi di pasar smartphone bekas.

India terus mengalami pertumbuhan tahunan tertinggi dalam konsumsi perangkat smartphone bekas. Kebijakan pemerintah dan kepercayaan yang lebih baik akan membantu pasar smartphone bekas untuk terus tumbuh hingga 2020 dan seterusnya. Hampir 82% perangkat tidak masuk ke pasar smartphone bekas, menunjukkan bahwa pasar masih memiliki banyak potensi untuk tumbuh.

Samsung telah bermitra dengan uBreakifix pada tahun 2018. Kemitraan ini telah berkembang dan sekarang memenuhi syarat di lebih dari 300 toko di seluruh negeri. Baik perbaikan dalam garansi dan di luar garansi selesai pada perangkat yang akan kembali ke Galaxy S6 hingga keluarga Galaxy S9. Galaxy S10 dan Note 10 akan segera ditambahkan juga. Vendoe smartphone lain yang bermitra dengan pusat reparasi untuk bisa membuat perangkat mereka kembali ke tangan pengguna dengan lebih cepat dan menghemat uang daripada melakukan perbaikan di pabrik bersertifikat milik mereka.