Sekilas Samsung One UI, antarmuka baru smartphone Galaxy


Saat ini, smartphone sudah jauh melebihi dari sekedar ponsel. Alat ini juga berfungsi sebagai kamera, pusat hiburan, komputer portabel, dan banyak lagi lainnya. Namun, menambahkan lapisan fungsionalitas baru ke smartphone telah menyebabkan user interface (UI) yang dimilikinya menjadi lebih berantakan dan kompleks - membuat perangkat itu sendiri kemudian menjadi lebih sulit untuk digunakan. Seiring dengan pertumbuhan smartphone yang semakin canggih, pengguna memerlukan UI yang membuat pengelolaan perangkat menjadi indah dan sederhana.

Dan sekarang, smartphone punya satu. Samsung One UI adalah UI besutan Samsung yang paling sederhana dan ramping, dibangun dari bawah ke atas untuk membantu pengguna lebih fokus pada apa yang paling penting. Desain intuitif One UI mendorong interaksi yang nyaman, sementara estetika yang bersih meminimalkan kekacauan untuk membuat tampilan layar smartphone Anda menjadi lebih nyaman. Mari kita teliti lebih jauh soal antarmuka yang inovatif ini.

Interaksi yang Alami

Struktur ramping dari One UI mencerminkan pemahaman yang mendalam tentang bagaimana pengguna smartphone berinteraksi dengan perangkat mereka saat ini.


Interface-nya membuat kegiatan menavigasi ponsel berlayar besar menjadi mudah dengan membagi layar secara efektif menjadi dua. Dengan One UI, bagian atas layar digunakan untuk melihat konten, sedangkan bagian bawah adalah untuk berinteraksi dengan perangkat Anda.

Membebaskan ruang di bagian atas layar menciptakan estetika yang lebih seimbang, nyaman secara visual, sementara interaksi yang terfokus pada bagian bawah meningkatkan kegunaan. Tab key, tombol action, dan pop-up menjadi mudah dijangkau sehingga Anda dapat mengaksesnya - dan menyelesaikan keinginan Anda - dengan lebih cepat.

Fokus pada Hal yang penting

Desain minimalis One UI menghilangkan gangguan yang tidak perlu agar membuatnya lebih mudah untuk fokus pada satu hal pada suatu waktu.

Focus blocks membantu pengguna untuk tetap fokus pada informasi yang penting dengan cara penyajian konten yang nyaman secara visual buat pengguna. Gambar di sebelah kanan menunjukkan bagaimana focus blocks merampingkan layar Bixby Home.

Interface-nya telah memangkas jumlah informasi yang tampil pada layar untuk menawarkan pengalaman yang lebih fokus dan lancar kepada pengguna. Hal ini dilakukan dengan peningkatan desain yang halus seperti 'focus blocks', yang langsung mengarahkan mata Anda ke konten yang penting tanpa membuat Anda kewalahan dengan informasi yang ditampilkan.

Dengan pendekatan sederhana One UI untuk manajemen aplikasi, ketika pengguna menjalankan aplikasi, alih-alih mengisi layar dengan berbagai fungsi yang mungkin tidak berguna pada saat itu, One UI menyederhanakan segala sesuatunya, hanya menampilkan fungsi dan info yang harus diselesaikan oleh pengguna saat itu. Ini berarti, misalnya, setelah pengguna memasukkan nomor telepon ke dial pad, opsi menu lainnya yang tidak terkait dengan memasukkan nomor telepon akan menghilang, dan opsi baru untuk membuat kontak atau memulai video call akan muncul.

Nyaman Dilihat

Karena kita menghabiskan begitu banyak waktu di ponsel kita, sangat penting agar layar terlihat nyaman dimata.


Kenyamanan visual sangat penting ketika gelap, itulah sebabnya Samsung membuat Night Mode yang dapat disesuaikan ke dalam One UI. Mudah diakses dan disatukan di seluruh interface, Night Mode, setelah diaktifkan, akan menyesuaikan nada warna, kecerahan, dan kontras layar untuk menawarkan pengalaman pandangan layar yang lebih fokus dan nyaman kepada pengguna.


Desain interface yang luas dan teratur mengubah cara pengguna melihat perangkat mereka. Visual yang jelas dan intuitif memaksimalkan keterbacaan, memelihara tampilan keseluruhan yang imersif dan lebih nyaman untuk digunakan.

One Beautiful UI

Samsung dengan cermat telah menyempurnakan desain One UI dengan fokus pada keindahan dan konsistensi.

Sudut membulat dari interface ikon aplikasi dan focus blocks adalah contoh sempurna dari perhatian terhadap detail ini. Membakukan standar elemen-elemen desain ini tidak hanya meningkatkan daya tarik estetika dari UI, tetapi juga menciptakan konsistensi yang menyenangkan dengan sudut-sudut membulat dari perangkat Galaxy.


Dan itu hanya sebagian kecil dari seluruh perubahan. Di artikel mendatang akan kita jelaskan lebih lanjut tentang pendekatan yang berpusat pada pengguna dari One UI untuk manajemen smartphone, serta pembaruan pada rilis yang lebih luas dari interface ini.