Ingin foto selfie dengan efek bokeh? Lensa NX-M 17mm F1.8 OIS untuk NX mini akan dirilis bulan depan


Saat peluncuran Smart Camera Mirrorless tertipis dan teringan di dunia NX mini pada bulan Maret yang lalu, Samsung Electronics mengumumkan bahwa lensa ketiga, lensa OIS 17mm F1.8 (setara dengan 45mm) akan datang musim panas ini, bersama dengan adaptor untuk lensa NX. Menurut Samsung, dengan lensa baru ini fotografer dapat menikmati efek bokeh yang indah yang membuat subjek secara detil akan tampak menonjol dari lingkungan sekitarnya.

Lensa silver NX-M 17mm f/1.8 OIS dari Samsung adalah lensa premium dengan panjang standar untuk Samsung NX mini untuk seri lensa NX-M. Lensa ini menyediakan 45.9mm focal length yang setara dalam format 35mm. Dengan aperture maksimal f/1.8, lensa ini sangat efektif dalam situasi cahaya rendah dan mampu menciptakan 'shallow depth of field' untuk foto dengan subjek yang tajam dan latar belakang yang out-of-focus. Sebuah aperture melingkar akan membuat efek bokeh yang indah. Jarak fokus minimum untuk lensa adalah 7.1".

Sebuah sistem 'lens-shift optical image stabilization' akan mengurangi blur akibat guncangan kamera dengan lebih meningkatkan kemampuan kamera untuk membuat gambar yang tajam dalam cahaya rendah. Konstruksi lensa terdiri dari 8 elemen optik dalam 5 kelompok termasuk satu lensa Xtreme High Refractive dan dua elemen aspherical untuk meminimalkan penyimpangan dan berkontribusi terhadap akurasi warna, kontras dan kejernihan.

Seperti juga dengan bagaimana kameran NX mini dirancang untuk menjadi yang teringan dan tertipis. Lensa NX-M 17mm juga membedakan dirinya dengan ukuran yang kompak, berukuran panjang hanya 1,1". Lensa ini menyediakan thread filter berdiameter 39mm untuk memasang berbagai filter.
  • A standard length prime lens for the Samsung NX-M mount, its offers a 35mm focal length equivalency of 45.9mm and a minimum focus distance of 7.1".
  • A fast f/1.8 maximum aperture is effective in low light and enables shallow depth of field control.
  • Lens-shift optical image stabilization reduces the blur caused by camera shake and further enables sharp low light imaging.
  • A High Refractive lens and two aspherical lens elements reduce aberrations and lend themselves to overall clear and high-contrast imaging.
  • A 5-blade circular diaphragm helps to create pleasing out-of-focus background highlights.

Samsung Electronics berencana merilis lensa ini pada bulan Juli ini. Harga sampai berita ini dimuat masih belum diumumkan. Berikut ini beberapa sampel foto dari penggunaan lensa NX-M 17mm F1.8 OIS untuk NX mini. Klik gambar untuk melihat foto dalam ukuran aslinya (20MP).

 




Comments