Intel akuisisi produsen smartwatch Basis


Intel dilaporkan telah mengakuisisi Basis Science, produsen smartwatch yang memiliki berbagai fitur kesehatan. Akuisisi ini dikatakan oleh beberapa sumber bernilai $100 juta atau $150 juta, dan akan memperluas portofolio wearable device Intel mulai dari Edison, sebuah komputer mini berukuran SD card dan Jarvis, sebuah kombinasi antara headset dan smartphone.

Basis sejauh ini hanya membuat satu produk - sebuah jam tangan kesehatan Basis B1 - yang saat ini memegang 7% dari pangsa pasar untuk wearable device yang meliliki fungsi kesehatan. Basis mengklaim bahwa smartwatch buatan mereka yang berbeda dari lainnya karena sensor khusus yang ditanamkan ke dalamnya. Sensor ini dapat menangkap pola denyut jantung, gerak, pembakaran kalori, serta memantau tidur, keringat dan suhu kulit setiap waktu.

Banyak yang meyakini kalau Intel tertarik untuk membeli Basis Science karena desain hardware mereka yang banyak dipuji serta personil dibelakang yang menciptakannya.

Setelah terlambat mengantisipasi tren smartphone dan tablet, Intel kini ingin memastikan bisa menjadi bagian dari gelombang teknologi generasi berikutnya, yaitu wearable device. Bahkan mereka telah menyiapkan chip khusus untuk wearable device dan merekrut desainer Nike FuelBand dan Oakley untuk wearable device. Namun dalam hal terjun ke pasar, Intel kembali tertinggal dari beberapa produsen seperti Samsung, Sony, Fitbit, Pebble, Qualcomm, dan lainnya yang sudah menawarkan wearable device dari beberapa deskripsi, dan dengan berbagai tingkat keberhasilan.

Basis mengatakan bahwa mereka sebelumnya telah menerima lebih dari $30 juta dalam bentuk investasi, termasuk dana dari Norwest Venture Partners, Mayfield Fund, dan menariknya juga dari Intel Capital.

Comments