Nintendo andalkan game HTML5 untuk Wii U


Nintendo bertaruh pada framework pengembangan HTML5 untuk membantu memperluas daftar game untuk konsol Wii U. Berbicara dalam tanya jawab saat penjelasan laporan keuangan perusahaan hari ini, Presiden dan CEO Nintendo Satoru Iwata mengatakan bahwa pengembang yang dapat menggunakan teknologi web seperti HTML5 dan Javascript jumlahnya 100 kali lebih besar dari berbagai pengembang untuk konsol game khusus.

"Jumlah pengembang yang dapat menggunakan teknologi web serbaguna seperti HTML5 dan JavaScript mungkin lebih dari 100 kali lebih besar dari pengembang software saat ini untuk mesin game khusus," katanya.

Nintendo telah mengungkapkan Nintendo Web Framework baru untuk mendukung pengembangan aplikasi HTML5, JavaScript dan CSS pada Wii U saat berlangungnya Game Developer Conference (GDC) 2013 di San Fransisco pada bulan Maret kemarin. Framework ini didasarkan pada teknologi WebKit, dan juga mendukung Wii U Gamepad, Wii Remote controller dan ekstensi JavaScript seperti pemutaran video.

Presiden Iwata menyatakan bahwa sejak mengungkapkan web framework di GDC 2013, perusahaannya telah menerima ratusan pertanyaan dari pengembang yang tertarik menggunakan web framework. Dia menambahkan bahwa tim pengembangan kecil milik perusahaannya akan memperbarui teknologi ini secara terus-menerus, dan itu telah memungkinkan raksasa konsol ini untuk "secara signifikan mengurangi tantangan dalam pengembangan".

"Sejak pengumuman kami di GDC, kami telah menerima pertanyaan tentang hal itu dari ratusan perusahaan pengembangan baru dan individu. Kami percaya akan ada sesuatu yang baru dan menarik dari pekerjaan pengembangan mereka, sehingga memperluas jangkauan software yang tersedia untuk Wii U," katanya.

Presiden Iwata mengharapkan bahwa tool untuk pengembangan game yang relatif mudah akan segera tersedia secara luas sehingga akan membantu meningkatkan jumlah judul game yang dirilis pada Wii U setelah Nintendo terus berburu untuk mendapat dukungan pihak ketiga dan juga mencoba untuk mengalokasikan sumber daya yang cukup untuk proyek mereka sendiri.


Ketika membicarakan Wii Street U, sebuah versi lain Google Streeview yang dibuat khusus untuk konsol, Presiden Iwata mengatakan: "Omong-omong, layanan ini telah dikembangkan oleh tim kecil yang sebagian besar menggunakan teknologi web berbasis HTML5, bukan kode native hanya untuk aplikasi Wii U."

"Baik Miiverse dan Nintendo TVii telah diciptakan sebagai aplikasi web dengan menggunakan browsing engine. Kondol Wii U cukup kuat untuk bisa lancar menjalankan aplikasi seperti yang dikembangkan dengan cara ini tanpa harus menulis program tertentu. Kami telah mampu menyebarkan berbagai layanan untuk konsol ini dengan sumber daya pengembangan in-house yang lebih sedikit dengan cara yang lebih tepat waktu dibandingkan platform kami sebelumnya."

Presiden Iwata juga membahas rencana pengembangan konsol raksasa untuk platform pengembangan Unity, yang diharapkan akan menarik sebagian besar dari jutaan pengguna Unity dalam mengembangkan konten Wii U. Dia menambahkan bahwa penggunaan game engine dan framework HTML5 yang juga ideal untuk para pengembang yang tidak mampu dalam pengembangan konsol game tradisional.

"Hal lain yang kami umumkan adalah bahwa pengembang sekarang dapat menggunakan Unity, sebuah video game engine cross-platform, untuk pengembangan Wii U, dan kami telah mulai menawarkan kepada para pengembang," katanya.

"Sekarang waktu pengembangan video game untuk platform khusus membutuhkan investasi yang besar. Dengan pengalihan melalui layanan web, pembuatan prototipe dan pengembangan game dengan label independen, telah menjadi lebih penting untuk memperluas jangkauan pengembang software," pungkas Presiden Iwata.



Comments