Operator Jepang bertaruh pada OS berbasis HTML5 tahun ini

Presiden NTT DoCoMo Kaoru Kato

Dua operator telekomunikasi di Jepang - masing-masing KDDI dan NTT DoCoMo - memilih untuk bertaruh pada sistem operasi smartphone yang mengandalkan aplikasi berbasis HTML5 di tahun 2013. Kedua pimpinan dari masing-masing perusahaan telah memberikan konfirmasi resminya.

Takashi Tanaka, presiden KDDI yang muncul sebagai tamu kejutan dalam sebuah acara Seminar HTML5 di Tokyo kemarin (21/1), mengatakan bahwa pihaknya sedang mempertimbangkan penjualan smartphone yang dilengkapi dengan Firefox OS. Namun dia menolak untuk menyebutkan kapan perangkat pertama berbasis Firefox OS akan dirilis.

Presiden KDDI Takashi Tanaka
Presiden Tanaka mengatakan bahwa Firefox OS dan ditargetkan pada pasar smartphone murah. Dengan memperkenalkan smartphone yang dilengkapi dengan Firefox OS, perusahaannya ingin menarik banyak konsumen yang mencari model smartphone low-end yang terjangkau.

Sementara hari ini, Presiden NTT DoCoMo Kaoru Kato saat menyampaikan sambutan untuk presentasi model smartphone baru yang akan dirilis perusahaannya untuk awal 2013, mengakui bahwa pemberitaan media yang menyebutkan bahwa perusahaannya sedang mengembangkan smartphone berbasis TIZEN adalah sesuai fakta.

Presiden Kato mengatakan alasannya untuk mengembangkan smartphone TIZEN karena walaupun Android bagus dan terbuka, namun terlalu dikontrol oleh Google. Lewat smartphone TIZEN, pihaknya NTT DoCoMo ingin memberikan nilai tambah kepada pelanggannya melalui layanan jaringan dan terminal perangkat yang komprehensif. Namun sama seperti Presiden KDDI, Presiden Kato juga menolak mengungkapkan kapan pastinya smartphone TIZEN pertama akan dirilis.

Comments