Komputer pertama Samsung dilelang


Samsung Electronics sekarang terkenal sebagai produsen perangkat multifungsi berteknologi tinggi perangkat, namun awalnya mereka tidak secanggih ini. Dan salah satu dari sekian produk peninggalan masa lalu Samsung yang membawa kenangan di era hitam-putih akan segera dilelang untuk publik.

Menurut sumber untuk portal berita Newsis, sebuah perangkat komputer personal pertama buatan Samsung akan dijual di sebuah rumah lelang di Seoul pada 25 Oktober mendatang.

Samsung SPC-1000 pertama kali diperkenalkan pada tahun 1982 dan kemudian dirilis pada bulan Maret 1983. Komputer personal yang menggunakan software BASIC buatan Hudson Soft, ini kemudian banyak digunakan untuk pendidikan. SPC-1000 hadir dengan gamepad, keyboard, disk drive eksternal, monitor tabung dan buku petunjuk penggunaan.

Untuk spesifikasi, Samsung SCP-1000 menggunakan CPU Zilog Z80 4Mhz, RAM 64KB, ROM 32KB serta audio yang dibuat oleh General Instrument AY-3-8910. Komputer yang populer pada jamannya dan diskontinyu pada tahun 1986 ini dijual dengan harga 495 ribu won, atau sekitar 6 juta rupiah.

SPC-1000 akan diluncurkan ke publik pada 23 Oktober pukul 13,00 waktu setempat di dalam rumah lelang yang ada di dalam lantai enam dari Suwoon Hoigwan di Gyeongun-dong, Seoul. Prosesi lelang akan dimulai pada 25 Oktober pukul 15.00 waktu setempat.




Comments