Pembaruan platform cloud HARMAN Ignite buat otomotif diluncurkan di CES 2018


Harman Ignite adalah platform pemberdayaan ekosistem pilihan untuk OEM global untuk menghubungkan, melindungi, mempersonalisasikan dan memonetisasi kendaraan terhubung (connected vehicle).

HARMAN International telah mengumumkan peluncuran generasi penerus HARMAN Ignite, platform berbasis cloud terintegrasi pertama untuk mengembangkan, mengelola, mengamankan, mengoperasikan dan memonetisasi aplikasi dan layanan di dalam kendaraan.

Platform cloud HARMAN Ignite, yang telah digunakan oleh 29 OEM global, menghadirkan solusi Over-the-air (OTA) HARMAN Remote Vehicle Updating, yang digunakan oleh lebih dari 18 OEM otomotif global, untuk menjaga agar perangkat lunak (software) dan firmware di lebih dari 30 juta kendaraan diperbarui dan relevan dengan fitur dan fungsi baru. Pembaruan baru untuk solusi HARMAN Ignite akan mendukung beberapa penawaran cloud baru serta integrasi dengan HARMAN SHIELD Automotive Cyber ​​Security Platform, memberikan rangkaian solusi inovatif untuk melindungi kendaraan dari serangan siber.

HARMAN Ignite menciptakan peluang kemitraan di ekosistem otomotif yang membuka berbagai jenis layanan dan pengalaman dalam kendaraan. Solusi HARMAN adalah posisi yang baik untuk tetap menjadi platform cloud otomotif pilihan bagi OEM di pasar yang diperkirakan akan tumbuh hingga $33 miliar pada tahun 2025, menurut Laporan Frost & Sullivan pada tahun 2017 yang berjudul The Automotive Data Monetization Market.

Menurut Roger Lanctot, direktur automotive connected mobility di Strategy Analytics, "Generasi berikut dari HARMAN Ignite, dengan integrasi solusi cloud yang lebih dalam, adalah platform yang memungkinkan OEM membedakan diri mereka dengan layanan baru, menciptakan model pendapatan baru dan meningkatkan merek dengan menghadirkan layanan yang disesuaikan dan dipersonalisasi kepada pengemudi dan penumpang. HARMAN Ignite menawarkan kesempatan bagi sejumlah besar perusahaan aplikasi pihak ketiga untuk bermitra dengan OEM untuk mendapatkan tempat di pasar mobil terhubung [connected car] dan mobil otonom [autonomous car] dengan layanan di dalam kendaraan."

Pada CES 2018, HARMAN, untuk pertama kalinya, menunjukkan versi berikutnya dari platform Ignite-nya.