Standar 5G pertama telah siap untuk diterapkan


Hari ini Rapat Pleno 3GPP TSG RAN di Lisbon, Portugal, telah berhasil menyelesaikan spesifikasi 5G NR yang dapat diimplementasikan untuk pertama kali.

AT&T, BT, China Mobile, China Telecom, China Unicom, Deutsche Telekom, Ericsson, Fujitsu, Huawei, Intel, KT Corporation, LG Electronics, LG Uplus, MediaTek Inc., NEC Corporation, Nokia, NTT DOCOMO, Orange, Qualcomm Technologies, Inc., Samsung Electronics, SK Telecom, Sony Mobile Communications Inc., Sprint, TIM, Telefonica, Telia Company, T-Mobile USA, Verizon, Vodafone, dan ZTE telah membuat pernyataan bahwa penyelesaian standar 5G NR pertama telah ditetapkan bagi industri seluler global untuk memulai pengembangan 5G NR skala penuh untuk uji coba skala besar dan penerapannya komersial sejak tahun 2019.

Pada tanggal 27 Februari 2017 di Barcelona, ​​para pemimpin industri mobile global mengumumkan dukungan mereka untuk percepatan jadwal standardisasi 5G NR, yang memperkenalkan tonggak untuk melengkapi spesifikasi yang dapat dilaksanakan untuk pertama kalinya buat operasional Non-Standalone 5G NR. Sebagai hasil dari pengumuman ini, percepatan jadwal disepakati pada Rapat Pleno 3GPP RAN pada tanggal 9 Maret di Dubrovnik, Kroasia. Spesifikasi pertama ini selesai sebagai bagian dari 3GPP Release 15.


Penyelesaian standar ini merupakan tonggak penting untuk memungkinkan pengembangan 5G NR dengan biaya efektif dan skala penuh, yang akan sangat meningkatkan kemampuan sistem 3GPP, serta memfasilitasi penciptaan peluang pasar secara vertikal. 3GPP berencana untuk terus mengembangkan Release 15, termasuk penambahan dukungan untuk operasional Standalone 5G NR yang juga disepakati oleh 3GPP di Dubrovnik. Spesifikasi lapisan bawah 5G NR telah dirancang sedemikian rupa sehingga dapat mendukung operasional Standalone dan Non-Standalone 5G NR secara terpadu, untuk memastikan bahwa 3GPP memberi manfaat bagi industri global dengan ekosistem tunggal 5G NR berskala besar.

Koh Dong-jin, Presiden dan Kepala Divisi IT and Mobile Communication di Samsung Electronics, mengatakan: "Sebagai pemimpin global di industri seluler, Samsung telah berkolaborasi dengan keseluruhan industri untuk mencapai tonggak sejarah ini dalam standar 5G. Dengan selesainya standar 5G NSA NR, kami akan dapat mempercepat penyebaran komersial 5G termasuk chipset, perangkat dan peralatan jaringan. Samsung akan terus berupaya menghadirkan standar Rel-15 NR yang lengkap. Rel-15 NR dan evolusi selanjutnya akan menjadi tonggak utama bagi industri ini untuk memenuhi meningkatnya permintaan global akan layanan mobile broadband yang meningkat dan mengeksplorasi peluang dan layanan bisnis baru yang terinspirasi oleh 5G."