Samsung luncurkan aplikasi diagnosa buta warna buat QLED TV dan smartphone


Aplikasi SeeColors, yang kompatibel dengan semua QLED TV, memungkinkan pemirsa dengan buta warna atau tepatnya Color Vision Deficiency (CVD) benar-benar menikmati pengalaman melihat warna yang akurat melalui layar yang disesuaikan.

Samsung Electronics hari ini mengumumkan peluncuran aplikasi SeeColors untuk QLED TV, yang kompatibel dengan semua Samsung QLED TV. Aplikasi SeeColors untuk QLED TV membantu penderita buta warna untuk mendiagnosa kekurangan visual pribadi mereka melalui aplikasi. Berdasarkan hasil diagnosis individual, QLED TV, yang bisa menampilkan volume warna 100%, menyesuaikan pengaturan warna pada layar, memungkinkan pemirsa dengan buta warna untuk menikmati pengalaman menonton dengan warna yang akurat.

"Samsung berkomitmen untuk membuat kehidupan sehari-hari menjadi lebih pintar dan lebih nyaman melalui teknologi dan inovasi," kata Kim Hyeong-nam, Vice President dari Visual Display Business di Samsung Electronics. "Peluncuran SeeColors untuk QLED TV mewujudkan misi ini dengan menghadirkan cara untuk mengatasi salah satu tantangan optik terbesar di dunia kepada pengguna melalui teknologi dan tampilan visual terkini."

Hampir 300 juta orang di seluruh dunia memiliki buta warna, dengan sekitar 8% pria dan sampai 1% wanita terkena dampaknya, berdasarkan survei perwakilan yang dilakukan di Eropa dan Amerika Utara. Namun, mayoritas orang dengan buta warna tidak menyadari kondisi mereka dan dampaknya terhadap kualitas hidup mereka.


Melalui aplikasi SeeColors di TV, pengguna dapat mengidentifikasi jenis dan tingkat buta warna mereka kemudian secara langsung mengkalibrasi ulang layar QLED TV mereka berdasarkan hasil diagnosis pribadi mereka. Untuk menawarkan metode yang mudah dan tepat bagi orang-orang untuk mendiagnosis buta warna, Samsung Electronics bermitra dengan Profesor Klara Wenzel yang memimpin Departemen Teknik Mekatronika, Optik dan Teknik Mesin Informatika di Universitas Teknologi dan Ekonomi Budapest, untuk mengadopsi Tes Warna, atau C -Test, untuk TV dan perangkat mobile. C-Test, yang dikembangkan oleh Profesor Wenzel, adalah tes diagnosis digital yang menggunakan konsep filter warna dan pemodelan matematika untuk mendiagnosis kadar buta warna. Mengadopsi C-Test melalui aplikasi SeeColors telah menghasilkan solusi sederhana yang memberi setiap orang kesempatan untuk melihat dunia dengan penuh warna.

Aplikasi SeeColors tersedia untuk diunduh dari toko aplikasi Smart TV. Pengguna juga bisa mengunduh aplikasi untuk melakukan diagnosa melalui Google Play dan Galaxy App Store untuk smartphone Samsung Galaxy S6, S6 edge, S6 edge+, S7, S7 edge dan S8. Setelah pengguna menghubungkan smartphone Galaxy mereka ke QLED TV mereka, TV akan secara otomatis menyesuaikan pengaturan warna berdasarkan diagnosis pengguna.


Aplikasi SeeColors dibuat dalam kemitraan dengan Colorlite, perusahaan Hungaria yang menerapkan teknologi bersertifikat berdasarkan penelitian ilmiah selama 20 tahun terhadap lensa untuk membantu orang mengatasi buta warna. Aplikasi SeeColors menandai pertama kalinya Colorlite digunakan di perangkat TV dan smartphone.

Samsung Electronics telah berkomitmen untuk menyediakan berbagai fitur aksesibilitas melalui produk inovatifnya, dan upayanya telah diakui dengan CES Innovation Awards pada tahun 2015, 2016, 2017 dan 2018.