Jaguar Land Rover kerjasama dengan Xchanging dan Arynga untuk update software TIZEN IVI


Xchanging, integrator dan penyedia layanan teknologi, pengadaan dan proses bisnis, hari ini mengumumkan bahwa Jaguar Land Rover, produsen mobil mewah terkemuka asal Inggris, telah bekerjasama dengan Xchanging dan Arynga untuk membuat bukti konsep yang memungkinkan software dan update firmware jarak jauh (remote) via OTA (Over-the-Air) untuk bisa dikirim ke kendaraan melalui protokol jaringan standar. Solusi ini terungkap pada pertemuan GENIVI All Member Conference di Barcelona, ​​Spanyol yang berlangsung antara 23 -26 April 2013.

Bukti konsep (proof of concept) ini telah dibuat pada hardware yang tersedia secara terbuka dengan menggunakan CPU Intel, dan distribusi distribusi Linux menggunakan open source TIZEN sebagai platform software dengan HTML5 graphical user interface (GUI). TIZEN sebelumnya telah terpilih sebagai platform referensi yang memenuhi persyaratan GENIVI (GENIVI compliant).

Komponen kunci dari solusi ini adalah CarSync™, produk Software Over-the-Air (SOTA) dari Arynga, bersama dengan interface dan aplikasi berbasis cloud dari Xchanging Vehicle Management Systems.


"Xchanging sangat senang untuk dapat menampilkan solusi kami bersama dengan mitra kami Arynga dengan teknologi CarSync™ untuk bekerja sama dengan Jaguar Land Rover. Kami sangat antusias untuk menjadi salah satu yang pertama sebagai penyedia layanan global untuk menawarkan Solusi Manajemen Kendaraan yang komprehensif secara end-to-end berdasarkan solusi SOTA CarSync™ dari Arynga untuk pasar otomotif saat ini," kata David Carpini, Presiden Xchanging Solutions (Amerika Serikat).

Matt Jones, Senior Technical Specialist for Infotainment di Jaguar Land Rover mengatakan: "Bukti dari konsep ini diciptakan dalam waktu kurang dari 12 minggu dan dibangun di atas kerangka Open Source, bersama dengan teknologi CarSync Arynga dan layanan VMS Xchanging. Hal ini menunjukkan kekuatan nyata dari pengembangan platform terbuka ke depannya. Kami berharap dapat menampilkan output dari kerja sama ini."

Walter J. Buga, CEO Arynga mengatakan: "Kami berada di awal era baru yang menarik kdari produk kendaraan yang terhubung yang berinteraksi dengan ratusan kendaraan dalam sistem dan perangkat milik konsumen, dan aplikasi berbasis cloud seperti musik, video, dan jejaring sosial. OTA update dari sistem dan aplikasi akan mendorong serangkaian tengara manfaat bagi rantai pasokan, OEM dan tentu saja konsumen. Arynga sangat gembira dengan kemitraan dengan Xchanging untuk meningkatkan teknologi kami dan menampilkannya pada framework Open Source dari jaguar."

Comments